CS Lewis menulis, "Penantian yang terus-menerus akan kekekalan bukanlah sebuah bentuk pelarian atau angan-angan belaka seperti pemikiran beberapa orang modern, melainkan salah satu hal yang harus dilakukan bagi seorang Kristen."
Dalam Kolose 3, Paulus mengatakan pada kita bahwa kita perlu memikirkan tentang kehidupan setelah kematian: "Karena itu, kalau kamu dibangkitkan bersama dengan Kristus, carilah perkara yang di atas, di mana Kristus ada, duduk di sebelah kanan Allah. Pikirkanlah perkara yang di atas, bukan yang di bumi" (Kolose 3:1-2)
"Menetapkan pikiran Anda" berarti tenggelam dalam pencarian yang tekun, aktif, dan terpusat.
Ini bisa diartikan sebagai "merenung".
Dengan kata lain, Paulus berkata, "Pikirkan tentang surga.Banyak pikirkan tentang surga."
Kata kerja yang Paulus gunakan adalah dalam bentuk present tense.
Maka Paulus mengatakan bahwa kita harus terus-menerus mencari dan memikirkan surga.
Kaki kita harus tetap berada di bumi, namun pikiran kita harus berada di surga.
Tapi sayangnya, sebagian dari kita jarang memikirkan surga atau kekekalan.
Namun jika kita hidup karena kita harus hidup sebagai orang Kristen, maka kita harus merenung tentang surga.
Lalu bagaimana caranya kita memikirkan sebuah tempat yang kita belum pernah kita datangi sebelumnya?
Caranya yaitu dengan mencari tahu apa yang Alkitab katakan tentangnya.
Surga bukan sebuah metafora atau pemikiran; surga adalah tempat yang nyata, sesuai dengan yang tertulis di Alkitab.
Dan di sanalah tempat tinggal Allah.
Yesus berkata, "Di rumah Bapa-Ku banyak tempat tinggal. Jika tidak demikian, tentu Aku mengatakannya kepadamu. Sebab Aku pergi ke situ untuk menyediakan tempat bagimu" (Yohanes 14:2)
Apa yang meresahkan pikiran Anda sekarang?
Ingatlah, bahwa selalu ada harapan, dan harapan hanya ada di dalam Allah.
Jika Anda telah menaruh iman Anda di dalam Kristus, maka Anda memiliki pengharapan akhir, yaitu surga.
Suatu hari, Anda akan berada bersama Allah, dan hal ini seharusnya dapat memberikan Anda perspektif baru dalam memandang kehidupan.
____________________________________
Bacaan Alkitab Setahun :
Mazmur 63-65; Roma 6
____________________________________
Selalu ada harapan di dalam Yesus, karena itu pikirkan apa yang diatas bukan yang dibumi.
(Diterjemahkan dari Daily Devotion by Greg Laurie)
____________________________________
Tidak ada komentar:
Posting Komentar