Yesus berkata, "Dan jikalau kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah jasamu?" (Lukas 06:32a).
Maksud Tuhan adalah: Kita semua dapat mengasihi orang yang membalas kasih kita.
Menjadi seorang pelaku kasih yang luar biasa berarti Anda belajar untuk mengasihi mereka yang terlupakan, seperti; ketika Anda mengasihi orang yang tidak mengasihi Anda, ketika Anda mengasihi orang yang menjengkelkan atau mengganggu Anda, ketika Anda mengasihi orang-orang yang menusuk Anda dari belakang atau bergosip tentang Anda.
Hal ini mungkin terlihat seperti tugas yang mustahil, dan itulah sebabnya kita membutuhkan kasih Tuhan di dalam diri kita, sehingga kita kemudian dapat mengasihi orang lain: "Kita telah mengenal dan telah percaya akan kasih Allah kepada kita" (1 Yohanes 4:16a).
Ketika Anda menyadari betapa Tuhan mengasihi Anda dengan kasih-Nya yang mewah, tak tertahankan, dan tanpa syarat itu, maka kasih-Nya akan mengubah seluruh fokus kehidupan Anda.
Jika kita tidak menerima kasih Tuhan, maka kita akan menghadapi saat-saat sulit dalam mengasihi orang lain.
Disini saya berbicara tentang bagaimana caranya mengasihi orang-orang yang terlupakan, yang sulit, yang mudah marah, dan yang berbeda atau terlalu menuntut.
Anda tidak akan bisa mengasihi orang-orang itu sampai Anda memiliki kasih Allah.
____________________________________
Lukas 6:32 "Dan jikalau kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah jasamu? Karena orang-orang berdosapun mengasihi juga orang-orang yang mengasihi mereka."
____________________________________
Bacaan Alkitab Setahun :
Yesaya 48-51; Kolose 1 : 1-14
____________________________________
Anda perlu tahu kasih Allah sehingga kasih-Nya itu meluap keluar dari dalam hidup Anda mengalir kepada orang lain.
(Diterjemahkan dari Daily Devotional by Rick Warren)
____________________________________
Tidak ada komentar:
Posting Komentar