[SWORD Community] PERSEKUTUAN

| Senin, Juli 13, 2009 |

PERSEKUTUAN

Janganlah kita menjauhkan diri dari pertemuan-pertemuan ibadah kita, seperti yang dibiasakan oleh beberapa orang, tetapi marilah kita saling menasihati, terlebih lagi sementara kamu melihat hari Tuhan semakin mendekat (Ibrani 10:25)

Wanita,…..kemaren saya mendapat telepon dari seorang teman,….dia mengajak saya untuk membuat kubu doa, awalnya saya merasa banyak pekerjaan yang belum saya selesaikan,…tapi akhirnya saya putuskan untuk mengikutinya. Ketika doa syafaat dimulai, saya rasakan bahwa ada semangat yang baru dalam setiap hati kami untuk lebih dekat lagi bersama Tuhan, disana saya juga menemukan ada kesatuan hati dimana kita saling mendoakan satu sama lain, saat itu kami sadar bahwa kami tidak sendirian, yang akhirnya kami saling menguatkan hati kami masing-masing dalam menjalani kehidupan ini.

Kesadaran bahwa kita tidak sendirian juga penting dimiliki dalam menjalani hidup sebagai orang kristiani-yang acap kali harus berjuang melawan arus dunia. Sebab ini adalah perjuangan yang melelahkan dan kerap membuat kita putus asa. Kesadaran bahwa kita tidak sedang berjuang sendiri akan menguatkan kita kembali. Ini pula sebabnya penulis kitab Ibrani menasihati kita untuk menyediakan waktu berkumpul dengan sesama orang percaya. Di sana kita akan diingatkan bahwa ada orang lain yang juga berjuang hidup untuk Tuhan. Di sana kita juga akan mendapat penguatan, nasihat, dan teguran yang akan memampukan kita untuk terus berjalan di jalan Tuhan.

Banyak hal yang dapat menghalangi kita untuk hadir dalam kegiatan persekutuan. Bisa karena alasan pekerjaan, keluarga, kondisi fisik, mood, dan sebagainya. Namun, jika kita mau dan rindu menjalani hidup sesuai kehendak-Nya, tidak bisa tidak, kita harus menyediakan diri untuk berkumpul dan bersekutu dengan sesama orang percaya

BERSEKUTU DENGAN SESAMA UMAT TUHAN MENGUATKAN KITA UNTUK TERUS MELANGKAH DI JALAN TUHAN


--~--~---------~--~----~------------~-------~--~----~
Mailing List "SWORD Community"
Media komunikasi antar jemaat GSJA Sword Generation Ministry
*** Bertumbuh dalam Iman dan Menjadi saksi Kristus ***

Silahkan kunjungi blog Sword berikut ini :
http://gsja-swordgenerationministry.blogspot.com

Untuk grup di :
http://groups.google.com/group/sword-generation-ministry?hl=in?hl=id
-~----------~----~----~----~------~----~------~--~---

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Back to Top